Khaled Mashal di Konferensi Gobal Bela Palestina: "Jangan Diam! Suarakan Palestina!"

Koalisi Global Bela Al-Quds dan Palestina resmi membuka Konferensi Al-Ruwad ke-14 di Istanbul, Turki, pada Sabtu, (27/4/2025). Konferensi Dunia untuk Palestina yang mengangkat tema "Kemenangan untuk Gaza adalah Tanggung Jawab Umat” itu dihadiri oleh tokoh-tokoh dan pemimpin nasional, pemimpin media, budayawan, aktivis sosial, serikat pekerja, akademisi, pemuda, dan berbagai lembaga dari sekitar 60 negara di seluruh dunia. Turut hadir pula para tokoh pejuang, ulama, mantan tahanan, serta tokoh gerakan rakyat Palestina, di antaranya: Khaled Mashal, Abdul Nasser Isa, dan Usamah Hamdan.

Konferensi itu berlangsung di tengah berlanjutnya genosida terhadap rakyat Palestina, khususnya di Jalur Gaza. Forum tersebut juga menjadi ajang strategis untuk merumuskan inisiatif, mengembangkan mekanisme dukungan, serta merancang program baru yang melibatkan seluruh elemen umat — baik individu maupun lembaga — dalam upaya memerkuat perjuangan Palestina.

Sambutan Kepala Biro Politik Hamas Urusan Luar Negeri

Di dalam sesi pembukaan, Kepala Biro Luar Negeri Hamas, Khaled Mashal menyampaikan pesan kepada seluruh muslim internasional. "Siapa pun yang menganggap permasalahan Palestina adalah urusan bersama, Al-Aqsa sebagai kiblat umat Islam, dan penjajah Zionis adalah musuhnya, ketahuilah, rakyat Gaza saat ini sedang disembelih, tetapi dunia hanya menonton. Penduduk Gaza merasakan kelaparan dan kehausan. Jangan diam! Tidak layak bagi kita untuk berdiri diam menyaksikan jutaan saudara kita mati kelaparan dan kehausan," serunya.

Konferensi Palestina Ke-14 di Istanbul: Kemenangan untuk Gaza Tanggung Jawab Umat
Mengusung tema “Kemenangan untuk Gaza adalah Tanggung Jawab Umat”, Koalisi Internasional Pembela Al-Quds dan Palestina resmi menggelar Konferensi Pelopor ke-14 di Istanbul, Turki. Tim sabili.id hadir langsung meliput konferensi yang digelar pada 25–27 April 2025 itu.

Politikus Palestina itu juga memeringatkan tentang kondisi serius yang mengancam Al-Quds dan Masjid Al-Aqsa. “Wilayah Al-Quds tengah menghadapi Yahudisasi, dan Masjid Al-Aqsa hampir saja dihancurkan. Begitu pula Tepi Barat, tanahnya dirampas dan batas-batas wilayahnya dilanggar. Saat ini kita berada di momen yang sangat krusial, sebab entitas Zionis berusaha untuk melakukan aksi premanisme, dominasi, dan penguasaan atas seluruh kawasan, serta berkonspirasi terhadap semua pihak,” tegasnya.

Selain itu, Mashal menekankan perlunya menyuarakan kemarahan di hadapan para pemimpin negara masing-masing, menuntut penghentian perang, melakukan aksi lapangan, dan mengerahkan segala upaya untuk mematahkan blokade terhadap Gaza.

Konferensi Palestina di Istanbul
kuti juga konten lainnya di sosial media kami: Instagram: https://www.instagram.com/mediasabili Fanspage: https://www.facebook.com/mediasabili YouTube: https://www.youtube.com/@mediasabili Telegram : https://s.id/telegramsabili

Konferensi Palestina ke-14 ini digelar pada 25–27 April 2025 di Istanbul, menghadirkan beragam sesi dialog, lokakarya, serta pameran seni dan budaya, yang menyoroti penderitaan anak-anak Gaza, para perempuan, serta para tahanan di penjara-penjara penjajah. Seluruh rangkaian acara ini bertujuan untuk memerkuat semangat perlawanan dan kesadaran umat terhadap perjuangan Palestina, sebagai perjuangan seluruh umat.

 

(Sumber: Website Resmi Koalisi Global Bela Al-Quds dan Palestina)