Konspirasi Makhluk Gaib di Balik Tren Takut Nikah dan Staycation
Tren skeptis untuk menikah kini marak disuarakan netizen di berbagai media sosial. Di waktu bersamaan, muncul tren baru yaitu “Staycation Bareng Pacar”. Padahal, Islam jelas melarang hal itu. Adakah konspirasi setan di sana?
Pandemi Covid-19 memang sudah berakhir. Tetapi ia mewariskan masalah sosial yang kompleks. Mulai masalah ekonomi, politik, keluarga, hingga persoalan moral. Salah satu masalah yang muncul pasca pandemi adalah semakin tingginya angka perceraian.
Mengutip kumparan.com, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), dari tahun ke tahun kasus perceraian di Indonesia memang terus naik. Tiga tahun terakhir, kasusnya naik 77,03 persen. Penyebabnya beragam. Mulai dari masalah ekonomi, perzinaan, hingga narkoba.
Media sosial kita akhir-akhir ini pun dipenuhi berita-berita perceraian artis dan tokoh masyarakat. Mulai Virgoun, Desta, hingga yang teranyar motivator Dewa Eka Prayoga. Mengiringi tren perceraian yang meningkat itu, muncul tren skeptis untuk menikah yang marak disuarakan netizen di berbagai media sosial. Alasannya karena takut miskin, takut diselingkuhi, takut anak menjadi korban, dan banyak hal lain.
Belum cukup. Di waktu yang bersamaan, pasca pandemi juga memunculkan tren baru yang mengerikan. Tren itu adalah “Staycation Bareng Pacar”. Apa itu Staycation? Mengutip dari situs idntimes.com, menurut Cambridge Dictionary, Staycation berasal dari kata stay dan vacation. Artinya adalah liburan di rumah atau dekat rumah. Namun, saat ini staycation mengalami pergeseran makna. Staycation dapat juga diartikan sebagai liburan dengan menginap di suatu penginapan atau hotel bersama pasangan. Pasangan ini maksudnya belum tentu pasangan yang terikat pernikahan, tetapi dapat juga pasangan yang masih berstatus pacar!
Staycation bareng pacar, bolehkah dalam Islam? Jawabannya jelas. Jangankan menginap di hotel bareng pacar, berduaan bersepi-sepian saja dilarang oleh Rasulullah saw, walaupun tidak melakukan hubungan suami-istri. Rasulullah bersabda, “Tidaklah lelaki perempuan berdua-duaan melainkan yang ketiganya setan” (HR Ahmad 1/18).
Bahkan saling lirik saja, Rasulullah saw melarang Ali melakukannya. Beliau bersabda, “Wahai Ali, jangan kau teruskan pandangan pertama (yang tidak sengaja) dengan pandangan berikutnya. (Halal) bagimu pandangan pertama (yang tidak sengaja), dan haram bagimu pandangan berikutnya" (HR Abu Dawud no 2149).
Jadi, hukum Staycation Bareng Pacar tak perlu lagi ditanya. Intinya, hukumnya jelas, berduaan bersama pacar di hotel. Itu haram.
Konspirasi Makhluk Gaib (Setan)
Di dalam suatu hadits, Rasulullah Saw bercerita, “Iblis mendirikan singgasananya di lautan. Ia mengutus para tentara setan dari sana. Salah satu setan melapor, ‘Saya telah melakukan ini dan itu’. Lalu Iblis berkata, ‘Kamu belum apa-apa’. Lalu setan yang lain melapor, ‘Saya telah membuat seorang suami menceraikan istrinya’. Iblis lalu berkata, 'Kamu saya anugerahi setan terbaik’” (HR Muslim 2813).
Sangat tepat jika si setan itu dapat award sebagai "setan terbaik" versi Iblis, karena efek perceraian adalah luar biasa, seperti penulis paparkan di atas. Orang jadi trauma atau skeptis untuk menikah. Yang lebih parah lagi, ia bisa mengajak orang lain untuk juga takut menikah. Padahal, tak perlu ditakut-takuti pun, rata-rata tradisi di Indonesia sendiri seringkali sudah membuat orang berpikir panjang untuk menikah.
Padahal, para aktivis dakwah sejak tahun 2000-an gencar mempromosikan slogan “pacaran haram, langsung nikah aja”. Konsep "nikah muda" itu awalnya berjalan baik di era 2010-an. Namun, menurut pengamatan penulis, belakangan ini di berbagai media sosial banyak disuarakan konten-konten yang seolah mengajak istri untuk berani kepada suami, tidak mensyukuri pemberian suami, dan mudah mengeluh. Jelas hal ini merusak mindset para istri atau calon istri, dan berimbas banyaknya perceraian. Dan ketika netizen banyak melihat kasus perceraian, ia lantas menjadi skeptis menikah dan mencari cara instan untuk meraih belaian dan kasih sayang, tanpa peduli hal itu dilarang agama atau tidak. Mereka pun ramai memposting hal itu di media sosial.
Para netizen yang ikut andil membuat postingan yang mengompori para istri untuk berani kepada suami itu secara tidak langsung telah membantu meringankan tugas setan untuk membuat lebih dari 500.000 kasus perceraian dan menaikkan tren staycation bareng pacar.
Naudzubillahi min dzalik. Semoga kita dilindungi Allah dari konspirasi mahluk gaib bernama setan. Wallahu a’lam bishowab.