Prima DMI Jakpus Adakan Makrab sebagai Persatuan Remaja Islam

Prima DMI Jakpus Adakan Makrab sebagai Persatuan Remaja Islam
Kegiatan Makrab Fantastic Four / Ponco H. (Sabili.id)

Prima DMI Jakarta Pusat mengadakan kegiatan Kolaborasi bersama PII (Pelajar Islam Indonesia) Jakarta Pusat (Jakpus). Acara bertema “Makrab Fantastic Four” itu digelar selama dua hari di Masjid Jami Said Naum Jakarta, Sabtu-Ahad, 16-17 Desember 2023.

“Acara ini bertujuan untuk kembali meneguhkan semangat pemuda agar kembali datang ke masjid dan memakmurkan masjid. Sebab, masjid adalah tempat umat Islam yang bukan hanya sebagai tempat ibadah tetapi juga sebagai wahana pembentukan pejuang-pejuang kuat bermental Khalifah,” kata Ketua Prima DMI Jakpus, Zulfikar.

Zulfikar mengatakan, dalam gagasan yang sudah dibuat nantinya, Masjid adalah tempat dimana agenda-agenda pemuda berlangsung. Tentunya antara lain untuk melatih mental para remaja agar siap tampil di depan umum dengan menampilkan kemampuannya, semisal public speaking, kepemimpinan, dan pelatihan soft skill lainnya yang bisa dikembangkan di masjid.

Baca Juga : VitaMind Camp 2.0: Membuka Potensi untuk Masa Depan Lebih Baik

Di dalam acara tersebut, turut hadir pula Ketua Prima DMI DKI Jakarta, Ahmad Farhan; serta Kak Farhan selaku Ketua Bidang Kepemudaan Masjid Said Naum, Jakarta. Mereka hadir memberikan sambutan dan pesan-pesan kepada para pemuda - remaja Masjid se-Jakarta Pusat yang hadir di kesempatan itu.

Selain itu, makrab tersebut juga dihadiri oleh para peserta yang merupakan delegasi dari perkumpulan Remaja Masjid se-Jakarta Pusat. Sebanyak 25 orang Remaja Masjid se-Jakarta Pusat hadir di acara tersebut. Di antaranya adalah Remaja Musholla Al Makmur, Remaja Masjid Jami Said Naum, Remaja Masjid Al Barokah, dan Remaja Masjid-Masjid lainnya.

Kehadiran Ustadzah Lula Sungkar menambah semangat para peserta. Sebab, Ustadzah Lula membawakan materi tentang Empat Khalifah yang kemudian memberikan semangat di tengah keringnya pergerakan remaja masjid, yang kian hari semakin hilang di tengah gempuran teknologi yang semakin menjajah pikiran remaja saat ini.

“Harapannya, semoga adanya Prima DMI Jakarta Pusat bisa menjadi teman untuk selalu memberikan support kepada Remaja Masjid se-Jakarta Pusat. Jadi, apa pun yang dibutuhkan remaja kita akan penuhi,” ucap Zulfikar, Ketua Prima DMI Jakarta Pusat, pula.

Naskah: Ponco Haris (alumni KMD 15)

Google News

Komentar Anda:

Anda telah berhasil berlangganan di Sabili.id
Selanjutnya, selesaikan pembayaran untuk akses penuh ke Sabili.id
Assalamu'alaikum! Anda telah berhasil masuk.
Anda gagal masuk. Coba lagi.
Alhamdulillah! Akun Anda telah diaktifkan sepenuhnya, kini Anda memiliki akses ke semua artikel.
Error! Stripe checkout failed.
Alhamdulillah! Your billing info is updated.
Error! Billing info update failed.