Serangan Rudal Balistik dan Drone Pasukan Houti Yaman Tandai Pernyataan Perang Terhadap Israel

Serangan Rudal Balistik dan Drone Pasukan Houti Yaman Tandai Pernyataan Perang Terhadap Israel
Juru Bicara Resmi Angkatan Bersenjata Yaman, Brigjen Yahya Saree Anu / Foto Istimewa

Peperangan Palestina dan Israel di Gaza semakin memanas dan meluas ke daerah lain di sekitarnya. Selasa 31 Oktober 2023, Yaman menyatakan telah secara resmi berperang dengan Israel.

Juru bicara resmi Angkatan Bersenjata Yaman, Brigjen Yahya Saree Anu menyatakan, negaranya resmi melancarkan serangan dan menyatakan perang terhadap Israel.

Pernyataan tersebut merujuk pada “operasi untuk mendukung saudara dan saudari yang tertindas di Palestina.”

Pada Selasa pagi serangan roket ke Israel dari Yaman. Kini berbagai spekulasi penyerangan tersebut terjawab, menyusul pernyataan resmi yang menunjukkan bahwa negara tersebut memang memutuskan untuk menyerang Israel.

“Angkatan bersenjata kami telah meluncurkan sejumlah serangan rudal balistik dan drone ke berbagai sasaran musuh Israel di wilayah pendudukan Palestina,” Juru bicara Militer, Brigadir Yahya Saree, dalam pernyataan persnya di stasiun Televisi, dikutip dari Amwaj Media.

Saree menyatakan serangan tersebut sebagai dukungan terhadap warga Palestina di Gaza yang menghadapi “agresi Amerika-Israel”.

Saree juga mengatakan pasukan Houthi telah meluncurkan tiga kali serangan ke Israel dan mengancam akan lebih banyak serangan ke Israel beberapa hari terakhir sampai agresi Israel berhenti.

Disebutkan bahwa Kota Eilat di wilayah selatan Israel telah menjadi sasaran pasukan militer Yaman atau pasukan Houthi. Sebelum Houthi menyerang, Israel sudah menerima serangan lain dari pasukan Hizbullah Lebanon.

Abdelaziz bin Habtour, Perdana Menteri pemerintah Houthi menyatakan bahwa, drone ini milik negara Yaman, saat ditanya mengenai serangan drone ke kota Eilat.

Dengan demikian, Yaman menjadi negara Arab pertama yang menyatakan perang terhadap Israel sejak tahun 1973. Seorang juru bicara Yaman mengakui bahwa roket diluncurkan ke arah Israel, termasuk “sejumlah besar rudal balistik dan bersayap.”

Baca Juga : Israel telah Melanggar Hukum Internasional dengan Penggunaan Bom Fosfor di Gaza dan Lebanon

Selain itu, drone diluncurkan. Serangan tersebut menargetkan “instalasi musuh di wilayah pendudukan.”

“Kami akan terus melakukan serangan dengan kualitas lebih tinggi menggunakan rudal dan drone hingga agresi Israel berhenti,” tambah juru bicara resmi Yaman, seperti dikutip media Iran, MEHR.

Saree juga mencatat bahwa serangan akan terus berlanjut sampai Pasukan Pertahanan Israel (IDF) menghentikan operasi di sektor Gaza.

Poin-poin pernyataan Jenderal Yahya Saree, juru bicara angkatan bersenjata Yaman mengatakan dalam sebuah pernyataan di ibu kota Sana’a pada hari Selasa bahwa:

  1. Kami meluncurkan sejumlah besar rudal balistik dan jelajah serta sejumlah besar drone ke berbagai sasaran musuh Zionis di Wilayah Pendudukan Palestina.
  2. Kami tegaskan, operasi ini merupakan operasi ketiga dalam mendukung saudara-saudara kita yang tertindas di Palestina.
  3. Kami akan melanjutkan serangan yang lebih tepat dengan rudal dan drone kecuali agresi rezim Israel berhenti.
  4. Kedudukan rakyat Yaman terhadap perjuangan Palestina bersifat permanen dan berprinsip, dan rakyat Palestina mempunyai hak penuh untuk membela diri dan menjalankan haknya secara penuh.
  5. Kami mencatat bahwa, “Invasi ke Gaza dilakukan dengan dukungan Amerika Serikat dan keterlibatan beberapa rezim.”
  6. Pasukan kami menjalankan tugasnya untuk mendukung Gaza dan menembakkan rudal balistik dan jelajah ke sasaran musuh di Wilayah Pendudukan.

Sebelumnya, IDF melaporkan mencegat rudal kelas “permukaan ke permukaan” yang diluncurkan dari wilayah Laut Merah menuju kota Eilat di Israel selatan.

Saat ini, pihak Gaza mengkonfirmasi bahwa 8.000 warga palestina telah tewas dalam serangan udara Israel. Sementara menurut pihak berwenang Israel, warganya yang tewas mencapai 1.400 orang.

Google News

Komentar Anda:

Anda telah berhasil berlangganan di Sabili.id
Selanjutnya, selesaikan pembayaran untuk akses penuh ke Sabili.id
Assalamu'alaikum! Anda telah berhasil masuk.
Anda gagal masuk. Coba lagi.
Alhamdulillah! Akun Anda telah diaktifkan sepenuhnya, kini Anda memiliki akses ke semua artikel.
Error! Stripe checkout failed.
Alhamdulillah! Your billing info is updated.
Error! Billing info update failed.