Menyambut datangnya bulan suci Ramadan, RISKA (Remaja Islam Masjid Agung Sunda Kelapa) Menteng menggelar sebuah acara bertajuk “Tarhib Ramadhan”. Acara “Tarhib Ramadhan” RISKA Menteng yang dihadiri sejumlah ulama dan tokoh publik sebagai pengisi acara itu digelar di Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, pada 9 Maret 2024.
Di tengah berlangsungnya acara, sabili.id berkesempatan melakukan wawancara dengan Ketua Pelaksana “Tarhib Ramadhan 2024”, Rizaldi Prasetyo. Menurut Rizaldi, acara “Tarhib Ramadhan 2024” tersebut merupakan salah satu mata acara dari serangkaian kegiatan yang rutin diadakan oleh RISKA Menteng dalam menyambut bulan suci Ramadan di setiap tahun. Mata acara itu menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Ramadhan Bersama RISKA (RBR).
“Jadi, ‘Tarhib Ramadhan’ ini adalah salah satu rangkaian yang masuk ke dalam event tahunan RISKA, yaitu ‘Ramadhan Bersama RISKA’ (RBR). Event ini diadakan setiap tahun sebelum Ramadan atau mendekati Ramadan,” jelasnya.
“Tarhib Ramadhan 2024” menjadi acara kajian yang menarik di akhir minggu pertama Maret tahun ini. “Tarhib Ramadhan” tersebut berisi kajian-kajian yang diisi oleh beberapa tokoh ulama. Mereka membahas seputar persiapan-persiapan yang dapat dilakukan dalam menyambut bulan suci Ramadan.
Rizaldi menyampaikan, RISKA Menteng memanfaatkan momen Tarhib Ramadan ini sebagai “pemanasan” sebelum memasuki bulan suci Ramadan. Sepanjang bulan Ramadan nanti, insya Allah RISKA Menteng pun telah menyiapkan sejumlah agenda, acara dan kegiatan di bawah payung “Ramadhan Bersama RISKA (RBR)”. Kegiatan RBR sendiri adalah agenda rutin yang mereka adakan setiap tahun di Bulan Suci Ramadan.
Baca juga: Ramadan Bersama RISKA: Kita Pasti Menang
“Tujuannya itu kita lebih mensyiarkan Ramadan dengan mengambil momen karena mendekati Ramadan. Jadi kayak ajang pemanasan kita sebelum memasuki bulan yang penuh ampunan ini, Bulan Ramadan,” ujarnya.
Rizaldi juga menyampaikan, beberapa acara dan rangkaian kegiatan lainnya juga turut meramaikan event tahunan RISKA ini. Semua kegiatannya berlokasi di seluruh area Masjid Agung Sunda Kelapa, Jalan Taman Sunda Kelapa Nomor 16, Menteng, Jakarta Pusat. Kegiatannya antara lain Fun Run bertajuk “Run for Ramadhan”, Donor Darah, Bazar, serta Tabligh Akbar bersama para asatidz terkemuka, antara lain Ustadz Handy Bonny, Ustadz Mahruroji, Hawaariyyun, dan Dimas Adista. Rizaldi mengatakan, kegiatan-kegiatan itu terbuka untuk umum.
“Isi dari ‘Tarhib Ramadhan’ itu kalau di tahun ini, kita tuh tadi pagi mengadakan ‘Run For Ramadhan’. Ini adalah lari sambil berdonasi. Jadi, donasinya itu kita dapatkan dari uang pendaftaran peserta. Lalu yang kedua ada donor darah juga. Terus ada Bazar, terus ada live perfomance dari teman-teman RISKA, lalu ada Tabligh Akbar, dan Kajian,” urainya.
Tidak hanya itu, Acara “Tarhib Ramadhan” Bersama RISKA Menteng juga diisi dengan pengumuman pemenang undian Voucher Umroh sebesar 20 Juta Rupiah. Ada dua orang pemenang Voucher Umroh itu.
Jadilah bagian dari perjuangan Sabili
Bangun Indonesia dengan Literasi!